STAIHA Kembali Gelar Ujian Membaca Al-Qur'an Bagi mahasiswa Akhir
Berita Terkait
- Review Borang 2 Prodi PGMI dan PS oleh Pimpinan
- Rapat Persiapan Perkuliahan Semester Genap Tahun Akademik 2024/2025
- 109 Mahasiswa STAIHA bawean Ikuti Proposal Tugas Akhir
- LPPM STAI Hasan Jufri Bawean mengadakan sosialisasi Litapdimas Kemenag 2025
- Mengawali 2025, STAIHA Bawean Adakan Pembekalan Mahasiswa PLP Dan PKL
- Rapat Koordinasi dan Evaluasi Pejabat Struktural STAI Hasan Jufri Bawean
- DALAM RANGKA PERCEPATAN TUGAS AKHIR MAHASISWA, PANITIA TA ADAKAN WORKSHOP
- Prodi PGMI STAIHA Bawean Sukses Gelar Pelatihan Teknik Penulisan Karya Ilmiah
- Lima Dosen STAI hasan Jufri Bawean Menjadi Peserta Short Course PKDP Kemenag RI 2024
- Dosen HES STAI Hasan Jufri Bawean laksanakan PKM Kolaborasi Internasional di Jeddah, Saudi Arabia

Bawean (staiha.ac.id) –Panitia Tugas Akhir STAI Hasan Jufri Bawean kembali menggelar Uji Kompetensi kemampuan baca Al Quran bagi Mahasiswa semester Akhir. Ujian digelar sebelum mahasiswa akhir mengadakan ujian munaqasyah tugas akhir yang segera akan dilakasanakan di bulan Juli. uji kompetensi ini menjadi syarat kelulusan bagi mahasiswa semester akhir.
Uji kompetensi ini dilaksanakan secara serentak hingga tuntas pada sabtu (03/06/2023) kemarin. Ujian dilakukan di Ruang Rapat Lantai 2 STAI Hasan Jufri Bawean di mulai jam 08.00 WIB sampai jam 15.00 WIB. Untuk kesuksesan acara ini panitia mengundang Ust. H. Khalisun Satir, M.Pd.I, Dr. Ali Asyhar, M.M.Pd.I serta Gus Mujib dari Pondok Pesantren An-Nur Sungaitopo sebagai tim penguji.
“Sesuai dengan peraturan kampus, tentu kalau outputnya diharapkan setiap Mahasiswa yang lulus STAi Hasan Jufri Bawean itu sudah diidentifikasi kemampuan membaca Al Qurannya, sehingga diharapkan setelah Lulus dapat berguna di Masyarakat, sehingga masing-masing mahasiswa itu secara terus berkesinambungan termotivasi untuk melanjutkan membaca Al Quran itu dengan sebaik-baiknya,” katanya Sabtu (03/06/2023).
Selain itu, kata Ketua STAi Hasan Jufriu Bawean Dr. Ali Asyhar, M.M.Pd, outcome dari kegiatan ini diharapkan dengan mempelajari Al Quran mereka akan termotivasi belajar utuh, terukur dan diharapakan mereka menjadi generasi yang cerdas secara Qurani cerdas secara spiritual, mempunyai nilai-nilai keimanan dan ketaqwaan sesuai ajaran Agama Islam dan nilai nilai Gerbang Salam yang jadi icon Pulau Bawean.