STAIHA dan Bank Jatim Jalin Kerjasama Layanan Pembayaran Pendidikan
Berita Terkait
- Review Borang 2 Prodi PGMI dan PS oleh Pimpinan
- Rapat Persiapan Perkuliahan Semester Genap Tahun Akademik 2024/2025
- 109 Mahasiswa STAIHA bawean Ikuti Proposal Tugas Akhir
- LPPM STAI Hasan Jufri Bawean mengadakan sosialisasi Litapdimas Kemenag 2025
- Mengawali 2025, STAIHA Bawean Adakan Pembekalan Mahasiswa PLP Dan PKL
- Rapat Koordinasi dan Evaluasi Pejabat Struktural STAI Hasan Jufri Bawean
- DALAM RANGKA PERCEPATAN TUGAS AKHIR MAHASISWA, PANITIA TA ADAKAN WORKSHOP
- Prodi PGMI STAIHA Bawean Sukses Gelar Pelatihan Teknik Penulisan Karya Ilmiah
- Lima Dosen STAI hasan Jufri Bawean Menjadi Peserta Short Course PKDP Kemenag RI 2024
- Dosen HES STAI Hasan Jufri Bawean laksanakan PKM Kolaborasi Internasional di Jeddah, Saudi Arabia

STAIHA News – Bank Jatim Cabang Bawean menjalin kerja sama dengan STAI Hasan Jufri Bawean. Kerja sama itu dilakukan untuk mempererat hubungan kerja sama antara Bank Jatim dan STAIHA Bawean. Bentuk kerja sama yang dijalin dua belah pihak tentang layanan Pembayaran Pendidikan mahasiswa STAIHA. Pimpinan Bank Jatim Cabang Bawean mengatakan, layanan ini akan mempermudah mahasiswa melakukan pembayaran kuliah. Dia menjelaskan, semua mahasiswa, dalam artian masih berada di wilayah kerja Bank Jatim, bisa langsung bayar dengan menyebut NIM mahasiswa. ”Sebelumnya, mahasiswa masih harus ke kampus untuk mengisi aplikasi setoran. Ini mempermudah, karena setelah bayar ke Bank Jatim sudah terdata. Secara administrasi ini aman dan mengurangi risiko kesalahan,” jelasnya.
Dr. Ali Asyhar berharap, kerja sama dengan Bank Jatim ini bisa terus terjalin dengan baik. Sehingga ke depan bentuk kerja sama tidak hanya pada program Layanan Pembayaran Pendidikan. Tetapi bisa dengan program lain yang sama-sama menjadi kepentingan bersama.
Acara Kerja sama ini dilanjutkan dengan sosisalisasi oleh tim Bank jatim tatacara pembayaran melalui teller, Atm dan Internet Banking. acara berlangsung mulai jam 14.00 WIB - 15.30 WIB yang di hadiri oleh seluruh mahasiswa STAIHA dan juga Dosen yang mengajar pada hari itu.